Translate

Senin, 29 April 2013

Baksos KB dan sosialisasi kesehatan 'Aisyiyah Kendal

Seperti tahun lalu Pimpinan Daerah 'Aisyiyah Kabupaten Kendal mengadakan kegiatan bakti sosial pelayanan KB.Kegiatan dilaksanakan minggu, 28 April 2013 bertempat di RB/BP 'Aisyiyah Truko Kendal.Tahun ini dilaksanakan bersamaan dengan kegiatan sosialisasi pendidikan kesehatan .Pelaksanaan pelayanan KB bekerjasama dengan BPPKB (Badan Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana),didukung juga RSI Muhammadiyah Kendal, RS Muhammadiyah Darul Istiqomah Kaliwungu. Kegiatan dihadiri seluruh utusan Pimpinan Cabang 'Aisyiyah Kabupaten Kendal , Calon akseptor KB dari Kecamatan Kangkung, Kecamatan Weleri, Ngampel, Pengandon dan Kecamatan Rowosari yang sedianya terdaftar 24 orang calon akseptor namun yang hadir pada saat kegiatan berlangsung berjumlah 14 orang. Calon akseptor yang belum dilayani pada saat kegiatan akan dilayani di fasilitas kesehatan terdekat. Alat kontrasepsi yang disediakan berupa IUD atau spiral dan Implant. Alat kontrasepsi tersebut disediakan dari kantor BPPKB Kabupaten Kendal.
Kegiatan dilaksanakan pukul 09.00 WIB di buka secara resmi oleh Ibu Nanik Budi H , BKKBN Prop. Jawa Tengah., yang sebelumnya acara pembukaan diisi juga ketua penyelenggara kegiatan Hj,Sri Sugiharti BA, Ketua Majlis Kesehatan Pimpinan Daerah 'Aisyiyah Kabupaten Kendal, Ketua PDM Kabupaten Kendal KH.Muslim Riadi, dan Direktur RSI Muhammadiyah Kendal, H.Zabidi yang juga mantan Sekretaris BKKBN Prop.Jawa Tengah.
Ibu Nanik menyampaikan pada sambutannya bahwa 'Aisyiyah adalah mitra kerja BKKBN. Menurutnya merencanakan keluarga harus dimulai dari awal agar dapat tercapai keluarga yang bahagia mawaddah wa rokhmah. Beliau juga menyampaikan bahwa pelayanan KB perlu revitalisasi yang tumbuh bersama sama masyarakat untuk mewujudkan keluarga yang diharapkan.. Program pemerintah pelayanan Jampersal dengan tujuan menurunkan Angka Kematian Ibu dan Angka Kematian Bayi /AKI - AKB dengan memaksimalkan pemeriksaan kehamilan secara teratur. Setelah persalinan diharapkan masyarakat dapat menggunakan alat kontrasepsi, setelah dilayani dengan alat kontrasepsi ada pembinaan kepada masyarakat akan tidak drop out KB. Pelayanan KB menurutnya harus sesuai Standar prosedur pelayanan (SOP)yang ada.
Kegiatan dilanjutkan dengan sosialisasi kesehatan dari nara sumber, materi menarik disampaikan Direktur AKPER Muhammadiyah Kendal, Teguh Anindito,SKM menyampaikan materi Kanker Payudara. Peserta sangat antusian dengan materi yang disampaikan , SADARI periksa payudara sendiri, termasuk gejala kanker payudara dan pencegahannya. Materi lain tentang BKB Bina Keluarga Balita oleh Nurul Qomariyah ,S.Kep,Ns Koordinator Majlis Kesehatan PDA Kendal, Pencegahan penyakit menular kususnya HIV AIDS disampaikan dr Hidayat ,Sp.PD dokter Spesialis Penyakit Dalam RSI Muhammah Kendal., tentang KB disampaikan oleh Lilik Hamzah,S.Sos dari BPPKB Kabupaten Kendal. Materi terakhir adalah materi piilah sampah dan pembuatan pupuk organik oleh Dinas Lingkungan Hidup, Dyah Agustiningsih ,ST dan Slamet staf Bidang PDPP BLH Kabupaten Kendal.
Kegiatan berakhir pukul 14.00 WIB.
Kegiatan PDA Kendal dalam gambar...
1.BKKBN Prop.Jateng memberikan sambutan
   dan membuka kegiatan pelayanan KB(Ibu Nanik)
2.Peninjauan langsung tempat pelayanan KB.

Selasa, 23 April 2013

TB Day Pimpipinan Daerah Aisyiyah Kendal dan Jambore TB Jawa Tengah

            Tanggal 7 April 2013 yl Pimpinan Daerah Aisyiyah Kendal bersama PD Muhammadiyah Kendal telah mengadakan pengajian akbar oleh Ketua  Pimpinan Pusat Muhammadiyah Din Samsudin sekaligus diresmikannya Gedung Pusat Muhammadiyah Kabupaten Kendal. Bersamaan itu pula diadakan jalan sehat dalam rangka peringatan TB Day. Kegiatan dimeriahkan kesenian Drumb Band , Group band SMK Muhmmadiyah Boja dan tari kreasi senam otak oleh kader TB Care 'Aisyiyah Kendal.          
           Usai kegiatan TB Day dan peresmian Gedung Muhammadiyah Kabupaten Kendal , PD 'Aisyiyah mengikuti kegiatan Jambore TB JawaTengah bertempat di Gedung Gubernuran   Jawa Tengah pada hari Minggu, 21 April 2013.  Kegiatan diawali dengan jalan sehat sejauh 5 km buka oleh wakil gubernur Jawa Tengah Ibu Rusti yang didampingi oleh Kepala Dinas Kesehatan Jawa Tengah.  Jalan sehat diikuti masyarakat kota semarang beserta kader TB nya , diikuti pula oleh kader TB dan anggota 'Aisyiyah Kabupaten Kebumen, Kabupaten Tegal, Demak dan Kabupaten Kendal.
Kegiatan lain lomba penyuluhan Kader TB, lomba mewiru kain, merias wajah  memperingati hari kartini, lomba kata berkait dan dimeriahkan juga  tari kreasi dari masing-masing kabupaten. Kader TB kabupaten Tegal dengan nesenian tari 'kuntul', Kabupaten Kebumen , Demak dan Kabupaten Kendal dengan tari kreasi dan senam otak.
           Pimpinan Daerah 'Aisyiyah Kendal memberangkatkan seluruh kader TB dan warga 'Aisyiyah Kabupaten Kendal  serta tak ketinggalan Nasiatul 'Aisyiyah dengan kreasi 'bazar'nya.
Sekilas  kemeriahan kegiatan jambore TB Jawa Tengah.